Jumat, 03 Maret 2017

ROM Vibe UI Untuk Andromax A (A16C3H)

ROM Vibe UI Untuk Andromax A (A16C3H) - Andromax A merupakan smartphone 4G LTE yang dijual dengan harga yang sangat terjangkau, dengan mengeluarkan kocek sekitar 500-600 ribu kamu sudah bisa mendapatkan smartphone 4G LTE tersebut. Namun sayangnya semua produk smartfren hanya mendukung jaringan CDMA untuk melakukan internet sehingga mau tidak mau kita harus membeli kartu smartfren. Dengan adanya hal tersebut tentunya kita tidak bisa mengganti-ganti paket internet sesuai keinginan kita.

Seperti biasa pengguna smartphone smartfren selalu mencoba melakukan unlock SIM 1 ke GSM supaya dapat mengganti paket kartu internet mereka. Nah, pada kesempatan kali ini saya akan reshare custom rom Vibe UI untuk Andromax A (A16C3H). Vibe UI merupakan ROM dari Lenovo yang diporting ke Andromax A, untuk fiturnya sendiri kamu bisa mencobanya sendiri secara langsung sedangkan tampilannya seperti screenshot dibawah, jika kamu tertarik kamu bisa menginstall custom rom Vibe UI pada Andromax A kamu.

ROM Vibe UI Untuk Andromax A (A16C3H)

Cara Install ROM Vibe UI Untuk Andromax A (A16C3H)

  1. Download ROM Vibe UI Global Andromax A
  2. Turn off smartphone, kemudian masuk ke TWRP
  3. Pilih Wipe (Wipe cache, dalvik, data)
  4. Kemudian pilih Install dan cari file ROM Vibe UI yang telah kamu download
  5. Lalu pilih Swipe to Install
  6. Lanjut dengan install Fix WiFi Download disini
  7. Tunggu sampai proses flashing selesai.
  8. Kalau sudah selesai pilih Reboot System
  9. Proses booting pertama biasanya lama sekitar 5-10 menit.

ROM Vibe UI Untuk Andromax A (A16C3H) Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 komentar:

Posting Komentar